Berikut adalah enam jenis lead berita Lead Ringkasan Lead ringkasan berisikan inti cerita dari suatu berita. Jadi, hanya dengan membaca lead ini, pembaca dapat mengerti isi keseluruhan dari beritanya. Tetapi, lebih baik jika jurnalis tidak menggunakan jenis lead yang ini. Kenapa? Karena dikhawatirkan pembaca sudah cukup menemukan informasi melalui lead saja, sehingga tidak lanjut membaca ke bagian isi beritanya. Hal tersebut dapat terjadi karena inti dari tulisan beritanya sudah terdapat di lead. Lead Bercerita Lead bercerita menggunakan lead naratif. Lead jenis ini membuat cerita dari suatu berita menjadi mengalir dan memiliki alur sehingga pembaca dapat merasakan peristiwa tersebut sembari membacanya. Pembaca tertarik dengan jenis lead berita ini karena mereka dapat merasakan suasana dari peristiwa tersebut. Pembaca menyukai tipe lead ini karena dapat dengan mudah dimengerti. Tetapi, memang tidak mudah untuk membuat lead ini karena jurnalis harus berhati-...